Paket One Day Kombinasi

IDR300.000 / Orang

Diamond Beach (East)

Diamond Beach menjadi salah satu surga tersembunyi di Bali yang terletak di Pulau Nusa Penida. Pantai ini terkenal karena keindahan pasir putihnya yang halus, air laut yang jernih, dan tebing-tebing karang yang menjulang tinggi di sekitarnya.

Raja Lima & Rumah Pohon (East)

Panorama Pulau Seribu Nusa Penida atau lebih di kenal dengan nama Raja lima Nusa Penida merupakan sebuah pulau yang sangat menarik yang terletak di seberang pulau Bali. Pemandangan laut biru dengan beberapa gundukan karang yang menjulang tinggi menyerupai sebuah pulau menghiasi kawasan wisata ini.

Rumah Pohon Molenteng terletak di Nusa Penida. Objek wisata ini termasuk unik. Sesuai dengan namanya, rumah pohon yaitu rumah yang dibangun di atas pohon. Jadi rumah ini berada di atas ketinggian.

Kelingking Beach (West)

Pantai Kelingking, yang juga dikenal sebagai T-Rex Bay karena kemiripan bentuk tebingnya dengan kepala Tyrannosaurus Rex, adalah salah satu destinasi paling ikonik di Pulau Nusa Penida, Bali. Pantai ini terkenal karena keindahan alamnya yang memukau, dengan pasir putih yang halus dan air laut berwarna biru jernih.

Paluang Cliff (West)

Paluang Cliff adalah salah satu tempat di Nusa Penida yang menawarkan pemandangan alam yang luar biasa. Dari atas tebing curam, pengunjung dapat menyaksikan panorama laut biru kehijauan yang luas, pantai berpasir putih, dan batu karang yang menjulang dari dalam laut.

Broken Beach (West)

Broken Beach atau yang lebih dikenal sebagai Pasih Uug oleh warga lokal setempat, merupakan tebing karang setinggi 200 meter yang menjorok ke lautan. Tebing ini terkena abrasi air laut selama berabad-abad, sehingga lubang mirip gua raksasa terbentuk di bagian tengah secara alami.

Angels Billabong (West)

Terletak di Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Angel’s Billabong sebuah muara akhir dari sungai sebelum sampai ke lautan lepas. Dikenal dengan nama Angel’s Billabong, dari kata “Angel” yang berarti bidadari, sementara “Billabong” memiliki arti sungai yang buntu.

NB : Untuk Destinasi Diamond Beach dan Raja Lima/ Rumah Pohon bisa dipilih salah satu saja

Itinerary :

  • 07:30 AM : Meeting Point di Pelabuhan Sanur
  • 08:00 AM : Berangkat menuju Nusa Penida dengan Speedboat
  • 08:45 AM : Tiba di Pulau Nusa Penida
  • 09:30 AM : Tiba di Spot Pertama Diamond Beach
  • 12:00 PM : Diantar ke lokasi makan siang
  • 13:00 PM : Tiba di Broken Beach dan Angles Billabongf
  • 14:30 PM : Tiba di Kelingking Beach dan Paluang Cliff
  • 15:30 PM : Kembali ke Dermaga
  • 16:30 PM : Kembali ke Pelabuhan Sanur menggunakan speedboat
  • 17:15 PM : Tiba di Pelabuhan Sanur

Harga Paket :

Jumlah Orang Harga / Orang Total
1 IDR 820.000 IDR 820.000
2 IDR 540.000 IDR 1.080.000
3 IDR 425.000 IDR 1.275.000
4 IDR 375.000 IDR 1.500.000
5 IDR 325.000 IDR 1.625.000
6 IDR 300.000 IDR 1.800.000

Harga Termasuk : (Menyesuaikan)

  • Tiket speedboat Pelabuhan Sanur– Nusa Penida – Pelabuhan Sanur (PP)
  • Mobil ber-AC selama Tour (Include BBM+Driver)
  • Tiket Masuk Lokasi Wisata
  • Guide Lokal Berpengalaman (rangkap Fotografer)
  • Private Tour (Tidak digabung dengan Group yang lain)
  • Lunch Restaurant (Makan Siang Resto)
Booking Now